Wednesday, November 2, 2011

THOR

Jenis Film            : Action
Produser               : Kevin Feige
Produksi               : Paramount Pictures
Durasi                   : 114 Menit
Pemain                 : Chris Hemsworth
Natalie Portman
Tom Hiddleston
Anthony Hopkins
Stellan Skarsgård
Kat Dennings
Idris Elba 
Sutradara             : Kenneth Branagh 
Penulis                  : Ashley Edward Miller
Zack Stentz
Don Payne 

            Marvel Studio kembali mengembangkan sayapnya di dunia perfilman dengan mengangkat tokoh komik superhero THOR ke layar lebar. Dalam mitologi Nordik (Norwegia kuno), Thor adalah dewa yang memiliki kekuatan hebat, yang berusaha menjaga ketenangan Asgard dan Midgard. Ia adalah anak dari Dewa Odin, penguasa Asgard. Musuh bebuyutannya adalah Loki, si dewa pembawa masalah.
Sinopsis
Hari itu sebenarnya Thor (Chris Hemsworth) resmi mewarisi tahta Odin (Anthony Hopkins) dan menjadi penguasa Asgard. Sayangnya insiden kecil tepat sebelum Thor dinyatakan resmi menjadi raja malah mengacaukan semuanya. Akhirnya, bukan hanya Thor gagal menjadi raja namun ia harus dibuang ke bumi.
Di saat Thor bakal menduduki tahta Odin, sang ayah, tiba-tiba saja sekelompok Frost Giant dari Jotunheim membobol masuk ke tempat penyimpanan senjata. Thor yang memang punya masalah dengan temperamen mulai kehilangan kesabaran dan mengajak beberapa prajurit kepercayaannya untuk menembus masuk ke wilayah Jotunheim yang sebenarnya terlarang.
Perbuatan Thor membuat Odin marah besar dan mengasingkan putranya ke bumi. Thor dianggap menyulut permusuhan lama dan bisa berakibat pecahnya perang antara dua kubu yang saat ini sedang berdamai. Ternyata apa yang terjadi pada Thor sudah menjadi bagian dari skenario yang lebih besar. Ada kekuatan yang berusaha merebut kekuasaan dari tangan Odin dan ini tak akan terjadi selama Thor masih ada.
Pembahasan
            Kenneth Branagh mengarahkan film fantasi ini dengan dibintangi aktor Australia Chris Hemsworth sebagai dewa THOR, Tom Hiddleston sebagai saudara jahat Loki, Natalie Portman sebagai Jane Foster, seorang wanita muda yang bersahabat Thor di Bumi, dan Anthony Hopkins sebagai Odin raja Asgard sekaligus ayah Thor. Tidak lupa juga diperlihatkan sosok Agen SHIELD seperti pada film IRONMAN sebagai prologue film berikutnya THE AVENGER. 
          Kalau saja tak ada rencana untuk membuat film THE AVENGERS, mungkin Marvel tak akan mengangkat Thor ke layar lebar. Jadi sebenarnya THOR  berfungsi sebagai pengantar untuk film yang akan dirilis berikutnya THE AVENGERS. Walaupun begitu jika anda adalah seorang penggemar super hero, film ini dapat dijadikan salah satu film yang patut ditunggu.

No comments:

Post a Comment